Tim Penilai Kinerja ASN Kemenag Malra Gelar Rapat Tindaklanjuti Arahan Kakan Kemenag.

Humas Berita Utama 14 Mei 2024 59 kali Tim Penilai Kinerja ASN Kemenag Malra Gelar Rapat Tindaklanjuti Arahan Kakan Kemenag.

Langgur - Inmas (14/5/2024). Menindaklanjuti arahan Kepala Kantor, Kasubag Tata Usaha Kementerian Agama Maluku Tenggara Muhammad Yusri Bau, S.HI., M.SI., mengadakan rapat bersama tim penilai kinerja Aparatur Sipil Negara. Rapat ini fokus pada evaluasi dinamika organisasi, termasuk promosi dan mutasi ASN yang meliputi guru, pejabat, dan staf lainnya.

Dalam pertemuan tersebut, tim penilai kinerja ASN, yang terdiri dari para kepala seksi, membahas berbagai aspek terkait dinamika organisasi. Hasil rapat ini akan menjadi dasar dalam memberikan rekomendasi kepada Kepala kantor untuk mempertimbangkan promosi dan mutasi pegawai.

Muhammad Yusri Bau menegaskan bahwa rapat ini adalah respons langsung dari instruksi Kepala Kantor Kemenag Maluku Tenggara Ahmad Raharusun, S.Pd., M.Pd . “Tujuan rapat ini adalah untuk mengkaji ulang dinamika organisasi kita, termasuk promosi dan mutasi ASN,” ujar Yusri. 

Dia menambahkan bahwa tim penilai kinerja ASN akan menyusun rekomendasi untuk Kepala Kantor Kemenag Maluku Tenggara mengenai promosi dan mutasi ASN. 

“Rekomendasi ini akan dijadikan pertimbangan dalam pengambilan keputusan oleh Kepala Kantor,” imbuhnya.

Rapat ini dihadiri oleh semua anggota tim penilai kinerja ASN Kemenag Malra di ruang rapat Gedung PLHUT, Selasa, 14/5/2024. Rapat berlangsung sejak pukul 9:00 sampai pukul 14:00 WIT, rapat ini berhasil serangkaian rekomendasi yang akan diajukan.