Pimpin Apel Pagi, Kakan Kemenag Malra Tekankan Pentingnya Disiplin dan Ingatkan Persiapan Upacara HUT RI

Humas Berita Utama 05 Agustus 2024 62 kali Pimpin Apel Pagi, Kakan Kemenag Malra Tekankan Pentingnya Disiplin dan Ingatkan Persiapan Upacara HUT RI

Langgur, Inmas 5/8/2024 – Kepala Kantor Kemenag Maluku Tenggara, Ahmad Raharusun, S.Pd., M.Pd., memimpin apel pagi yang berlangsung di halaman Kantor Kemenag Malra. Dalam kesempatan tersebut, ia menekankan pentingnya kedisiplinan di kalangan pegawai serta mengingatkan tentang persiapan upacara peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.

Dalam arahannya, Kakan Kemenag menegaskan bahwa kedisiplinan merupakan kunci utama dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan publik. "Disiplin keluar masuk kantor, serta disiplin dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan integritas sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing pegawai. Ini adalah fondasi utama untuk mencapai hasil kerja yang maksimal," ujar Ahmad Raharusun.

Selain itu, Kepala Kantor juga mengingatkan seluruh pegawai terutama bagian kesekretriatan dan umum mengenai persiapan upacara HUT RI yang semakin dekat. Persiapan tersebut meliputi perlengkapan, petugas upacara, dan berbagai aspek lainnya yang perlu diperhatikan demi kelancaran dan kesuksesan upacara peringatan ini. "Mari kita pastikan semua persiapan berjalan dengan baik agar upacara HUT RI ke-79 dapat terlaksana dengan hikmat dan penuh semangat kebangsaan," tambahnya.

Apel pagi ini dihadiri oleh seluruh pegawai Kantor Kemenag Malra