Penyuluh Agama Islam Menyampaikan Khutbah Idul Adha Tentang Hikmah Dibalik Sejarah Nabi Ibrahim As

IRAMAYA FAKOUBUN, S.HI Berita Satker 17 Juni 2024 46 kali Penyuluh Agama Islam Menyampaikan Khutbah Idul Adha Tentang Hikmah Dibalik Sejarah Nabi Ibrahim As Hikmah dibalik sejarah Nabi Ibrahim AS

(CTRL+SHIFT+NUM7) Rec

Danar 17/6/2024 (Inmas)-Penyuluh Agama Islam KUA Kei Kecil Timur Selatan Arobi Ngabalin Menyampaikan Khutbah Idul Adha 1445 H/ 2024 M. Tentang Dibalik Sejarah Kisah Nabi Ibrahim AS. Bertempat Di Masjid Al-Mathar Danar.

Dalam rangka perayaan Idul Adha tahun ini,  Arobi Ngabalin, menyampaikan khutbah yang mengangkat hikmah dibalik sejarah Nabi Ibrahim AS. Dalam khutbahnya, beliau menekankan pentingnya mengambil pelajaran dan inspirasi dari kisah Nabi Ibrahim AS, antara lain Hubungan Orang Tua Dan Anak, Keseimbangan Antara Usaha Dan Tawakkal Serta Berkorban Untuk Agama Allah SWT.

Khutbah yang disampaikan oleh Arobi Ngabalin mengajak jamaah untuk merenungkan makna sebenarnya dari peristiwa penyembelihan Nabi Ismail AS yang diperintahkan oleh Allah SWT kepada Nabi Ibrahim AS. Beliau menekankan bahwa kisah tersebut bukan sekadar cerita sejarah, tetapi juga merupakan contoh teladan bagi umat Islam dalam mengikhlaskan Putranya Nabi Ismail AS dan menyeimbangkan usaha dan tawakkal serta kepatuhan terhadap perintah Allah SWT.

Ia menekankan bahwa dengan memahami hikmah dibalik sejarah Nabi Ibrahim AS, Jamaah Masjid Al-Mathar Danar dapat lebih memperdalam keimanan dan memperkuat keyakinan dalam mengarungi kehidupan sehari-hari. Khutbah yang disampaikan oleh penyuluh agama Islam ini berhasil menyentuh hati jamaah dan memberikan pemahaman yang mendalam tentang makna sejati dari perayaan Idul Adha. Diharapkan, pesan-pesan yang disampaikan dalam khutbah ini dapat menginspirasi Jamaah untuk lebih mendalami ajaran agama dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.



Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin