Penyuluh Agama Islam Kembali Menyapa Warga Binaan LAPAS Kelas II B Tual

Rini Latar, S.Sos.I Berita Satker 23 April 2024 258 kali Penyuluh Agama Islam Kembali Menyapa Warga Binaan LAPAS Kelas II B Tual Penyuluh Agama Islam Foto Bersama Dengan Petugas LAPAS

Langgur-Inmas,23/04/2024 -- Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Maluku Tenggara, kembali aktif menyapa warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Tual yang sempat terhenti selama masa cuti bersama Idul Fitri lalu. Kunjungan kali ini dilaksanakan pada hari Senin, Selasa 23/04/2024. 

Tiga Penyuluh yang hari ini bertugas di LAPAS Tual adalah Nurhamima Narahaubun, SHI., Rini Latar, SHI dan Hamzah Ubrusun, SHI. Pada kunjungan pembinaan ini, Hamzah Ubrusun, SHI, bertindak sebagai pemateri dan dua lainnya sebaga moderator.
Ia memberikan ceramah dan motivasi kepada warga binaan tentang pentingnya Saling Memaafkan. Beberapa poin yang disampaikan antara lain: Saling memaafkan antar sesama sudara muslim, Sifat memaafkan adalah bentuk kecil dari cerminan predikat taqwa, Orang yang bertaqwa adalah orang yang memiliki adab atau sikap yang baik.

Selain itu Rabrusun mengajak para warga binaan untuk menjalankan ajaran agama dengan baik, bersabar dalam menghadapi cobaan, serta selalu berdoa dan memohon ampunan kepada Allah SWT. 

Usai memberikan ceramah, penyuluh agama juga berdialog dengan warga binaan untuk mendengarkan keluhan dan permasalahan yang mereka hadapi. 

Kunjungan penyuluh agama Islam ke LAPAS Kelas II B Tual merupakan salah satu upaya Kementerian Agama Kabupaten Maluku Tenggaradalam memberikan layanan keagamaan kepada masyarakat, termasuk warga binaan di lembaga pemasyarakatan. 

Pembinaan mental dan spiritual ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan warga binaan serta menyiapkan mereka untuk kembali menjadi anggota masyarakat yang baik setelah bebas nanti.