Penguatan Spritual dan Moril kepada Pasien Rawat Inap di RSUD Karel Sadsuitubun oleh Penyuluh Agama Kristen

Kristen Berita Satker 10 September 2024 32 kali Penguatan Spritual dan Moril kepada Pasien Rawat Inap di RSUD Karel Sadsuitubun oleh Penyuluh Agama Kristen Penyuluh Agama Kriste, Helena Laipeny, S. Th mendoakan Pasien Rawat Inap di RSUD Karel Sadsuitubun

Langgur, Inmas, 10/09/2024, Penyuluh Agama Kristen Kantor Kementerian Agama Kabupaten Maluku Tenggara, Helena Laipeny, S. Th melaksanakan bimbingan rohani berupa penguatan spiritual dan moril melalui pelayanan doa kepada pasien rawat inap di RSUD Karel Sadsuitubun pada hari Selasa, 10/08/2024.

Penguatan spiritual dan moril kepada pasien rawat inap adalah komitmen kami sebagai penyuluh agama untuk memberikan pendampingan, penguatan emosional, serta penyampaian pesan harapan dan kesembuhan. 

Di dalam menjalankan tugas sebagai penyuluh agama Kristen, kami menggunakan metode pendekatan yang empatik, penuh kasih, dan menghormati kondisi sembari memfasilititasi hubungan yang erat antara pasien dengan Tuhan dalam proses penyembuhan mereka.

Harapannya kepada pasien rawat inap bukan saja mereka mengalami kesembuhan badani tetapi juga jiwa mereka dikuatkan melalui doa dan perhatian kami. Sedang harapannya bagi keluarga pasien yaitu mereka mendapatkan dukungan moril karena keluarga pasien juga mendapat tekananan baik secara psikis maupun materi. 

Tidak hanya itu, pelayanan ini adalah kolaborasi antara penyuluh agama dengan tim medis. Meskipun berfokus pada dukungan spiritual, penyuluh agama sering bekerja sama dengan tim medis untuk memberikan perawatan holistik kepada pasien, mengintegrasikan aspek spiritual dengan perawatan medis. (HL)