Kepala MTsN 1 Maluku Tenggara Pantau Penyusunan Soal Asesmen Madrasah

MTsN 1 Berita Satker 07 Maret 2024 40 kali Kepala MTsN 1 Maluku Tenggara Pantau Penyusunan Soal Asesmen Madrasah

Langgur-Inmas, 7/3/2024 - Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Maluku Tenggara, La Amir, S.Ag, memantau langsung penyusunan soal Asesmen Madrasah yang dilaksanakan oleh Guru Mata Pelajaran. 

Penyususnan soal assesmen dilaksanakan sebagai persiapan Asesmen Madrasah tahun 2024. Dalam arahannya, La Amir menekankan pentingnya penyusunan soal yang berkualitas dan sesuai dengan Juknis Asesmen Madrasah tahun 2024. 

Ia meminta kepada seluruh guru yang terlibat untuk melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. 

"Saya sangat berharap kepada seluruh guru yang diberi tanggung jawab untuk menyusun soal Asesmen Madrasah agar dapat melaksanakannya dengan penuh tanggung jawab," kata La Amir. 

Ia juga menekankan perlunya penyelesaian penyususnan soal tepat waktu agar dapat digunakan sesuai dengan jadwal pelaksanaan Asesmen Madrasah. 

"Saya berharap kepada bapak, ibu semua agar kiranya pada waktu yang telah ditentukan soal sudah terkumpul sesuai jadwal pelaksanaan," ujar La Amir.

Penyusunan soal Asesmen Madrasah merupakan salah satu langkah penting dalam persiapan pelaksanaan Asesmen Madrasah Negeri 1 Maluku Tenggara tahun 2024. Asesmen ini bertujuan untuk mengukur kompetensi siswa dalam mata pelajaran yang diujikan. Dengan penyusunan soal yang berkualitas dan tepat waktu, diharapkan Asesmen Madrasah Negeri 1 Maluku Tenggara dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang optimal.