Kepala KUA Kecamatan Kei Kecil Sampaikan Hikmah Pada Acara Walimatul Safar Calon Jemaah Haji

KUA Kei Kecil Berita Satker 10 Mei 2024 37 kali Kepala KUA Kecamatan Kei Kecil Sampaikan Hikmah Pada Acara Walimatul Safar Calon Jemaah Haji

Langgur - Inmas (10/5/2024) Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Kei Kecil, Muchlis Azhari Rahayaan, S.Sos, hadir pada acara Walimatul Safar calon jemaah haji asal Kei Kecil, Samsul Alam dan Herlina. Acara tersebut digelar di kompleks Koramil Watdek pada Kamis (9/5/2024). 

Dalam kesempatan tersebut, Muchlis juga berkesempatan menyampaikan hikmah dari pelaksanaan ibadah haji bagi umat Islam. Di antaranya adalah memperkuat keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, serta menjadi sarana silaturahmi dan persaudaraan antar umat Islam. "Ibadah haji merupakan salah satu rukun Islam yang sangat penting dan merupakan kewajiban bagi setiap umat Islam yang mampu," ujar Muchlis. 

Muchlis juga berpesan kepada calon jemaah haji agar mempersiapkan diri dengan baik baik secara fisik maupun mental. Selain itu, ia juga mengimbau agar jemaah senantiasa menjaga kesehatan dan mengikuti semua aturan dan ketentuan yang ditetapkan oleh pemerintah terkait pelaksanaan ibadah haji. "Jemaah haji diharapkan dapat menjadi duta bangsa yang baik dan menjaga nama baik Indonesia di Tanah Suci," kata Muchlis. Acara Walimatul Safar tersebut dihadiri oleh keluarga besar kedua calon jemaah haji, tokoh masyarakat, dan para tamu undangan. 

Selain menyampaikan hikmah, Muchlis juga mendoakan keselamatan dan kelancaran perjalanan calon jemaah haji selama berada di Tanah Suci.