Kakan Kemenag Hadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan di Kajari Tual

Humas Berita Utama 28 November 2023 177 kali Kakan Kemenag Hadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan di Kajari Tual

Langgur-Inmas, 28 November 2023 — Kepala Kantor Kementerian Agama  Maluku Tenggara, Ahmad Raharusun S.Pd M.Pd, hadir dalam Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan Dalam Masyarakat  yang berlangsung di ruang rapat Kejaksaan Negeri Tual. Rapat ini juga dihadiri oleh Intel Kodim 1503 Tual, Kasat Intel Polri Maluku Tenggara dan Kota Tual, Kemenag Kota Tual, Kepala Kesbangpol Maluku Tenggara Kota Tual, serta Forum Kerukunan Umat Beragama FKUB Maluku Tenggara dan Kota Tual.

Dalam sambutannya, Kepala Kejaksaan Negeri Tual menyampaikan harapannya agar terjadi diskusi konstruktif dari berbagai pihak yang hadir terkait langkah-langkah mitigasi pencegahan dini terhadap munculnya aliran-aliran agama dan kepercayaan di luar Agama dan Aliran yang telah diakui di Indonesia. Hal ini dilakukan untuk menghindari potensi konflik di tengah masyarakat, khususnya yang berkaitan dengan masalah SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan).

Kakan Kemenag Malra Ahmad Raharusun dalam kesempatan tersebut memaparkan data Aliran Kepercayaan dan Keagamaan yang menunjukkan bahwa sejauh ini tidak ada laporan mengenai adanya aliran-aliran keagamaan dan kepercayaan di wilayah Maluku Tenggara. Meskipun demikian, ia memberikan masukan agar rapat koordinasi ini tidak hanya melibatkan pihak Muslim saja, melainkan juga melibatkan tokoh agama dari semua agama yang ada di Maluku Tenggara, termasuk Kristen, Katolik, dan Budha.


"Keterlibatan tokoh agama dari berbagai latar belakang keagamaan dapat menjadi langkah proaktif untuk memperkuat kerukunan dan toleransi antarumat beragama di wilayah ini. Kita perlu bekerja sama untuk mencegah potensi konflik dan menjaga keberagaman sebagai kekuatan bersama," ujar Ahmad Raharusun.

Rapat ini diharapkan dapat menjadi wahana untuk membangun kerja sama lintas sektoral dan lintas agama dalam menjaga stabilitas keberagaman di Maluku Tenggara serta mengimplementasikan langkah-langkah pencegahan dini secara bersama-sama.