Bina Spritual Kaum Muda, Penyuluh Agama Kristen Giat Lakukan Bimbingan Rohani di Kelompok Binaan Vatwahan

Kristen Berita Satker 30 Agustus 2024 108 kali Bina Spritual Kaum Muda, Penyuluh Agama Kristen Giat Lakukan Bimbingan Rohani di Kelompok Binaan Vatwahan

Langgur, Inmas, 30/08/2024, Penyuluh Agama Kristen Kantor Kementerian Agama Kabupaten Maluku Tenggara, Meilan Meike Simaela, S. Th melaksanakan kegiatan bimbingan rohani pada kelompok binaan yang berlokasi di pemukiman pekuburan umum pada hari Jumat, 30/08/2024.

Simaela dalam ceramahnya, menekankan agar anggota binaan dalam hal ini kaum muda lebih meningkatkan kualitas iman mereka. Penting untuk tetap memperhatikan tingkah laku kita sehari-hari dan mempertanyakan terus apakah kita telah memiliki perbuatan yang menggambarkan sebagai seorang pemuda Kristen? Jangan sampai kita berpikir bahwa iman di atas segalanya dan pada akhirnya menganggap perbuatan baik terhadap sesama tidak terlalu penting. Sebagai anak muda Kristen, seharusnya dapat memancarkan kasih Allah di tengah dunia, tutur Simaela.

Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jumat tersebut, diharapkan dapat memberikan perubahan akhalak anggota kelompok binaan. Mengingat belakangan ini banyak sekali terjadi tawuran antar kompleks dan pergaulan bebas yang semakin meresahkan orang tua, kiranya perhatian penyuluh kepada mereka dapat membantu orang tua dalam pembinaan mental dan karakter anggota kelompok binaan.